
KAWANGKOAN, Sulutlink.com – Ketua Presidium Majelis Adat Minahasa (MAM) dr.Bert A.Supit mengukuhkan Majelis Adat Kawangkoan (MAK) Jumat (1/9/2017) sore, di Balai Pinaesaan Kinali yang di awali dengan kegiatan musyawarah adat yang dipimpin oleh Tim Sembilan Majelis Adat Kawangkoan.
Pengukuhan yang dilakukan dengan cara adat Minahasa itu didampingi oleh tokoh Gereja setempat dalam hal ini dua orang Pendeta yang disaksikan pemerintah, tokoh masyarakat yang ada di Kawangkoan Bendar yang meliputi Sendangan, Uner, Talikuran dan Kinali.
Sebagai ketua MAK dipercayakan kepada Drs Eddy Ruata yang langsung memimpin musyawarah awal dengan penegasan bagaimana upaya untuk mengangkat kembali bahasa daerah dan adat yang masih pantas di laksanakan di saman sekarang ini.
“Hal pertama yang akan kita upayakan yaitu mengembalikan jati diri orang Kawangkoan melalui bahasa daerah Tontemboan. Hal ini nanti akan diupayakan untuk masuk dalam muatan lokal di sekolah-sekolah, mulai dari tingkat Sekolah Dasar, SMP hingga SMA. Untuk tenaga pengajarnya akan dipersiapkan dari Majelis Adat Kawangkoan dan tentu berkoordinasi dengan pihak terkait termasuk para wakil rakyat asal Kawangkoan,” tutur Ruata yang juga mantan Camat Kawangkoan.
dr.Bert Supit saat mengukuhkan MAK mengatakan Jika kita satu, baiklah kita menyebar. Jika kita menyebar tetapi kita adalah satu. Si tou timou tumou tou
Setelah agenda tersebut, dilakukan juga pelantikan Panitia Lokal Pulang Kampung Kumawangkoan 2018 yang diketuai Fabian Mendur SPt MM. Pelantikan tersebut dilakukan langsung oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Kumawangkoan Yorie Rorimpandey. Setelah itu dilanjutkan dengan Lauching Prorgam di Terung Paliusan pada malam hari diiringi pemasangan kembang api.
“Panitia lokal tentu saja akan mengacu pada program yang sudah ada dalam menjalankan tugas yang sudah diamanatkan oleh pengurus maupun panitia pusat. Namun demikian tetap sangat dibutuhkan kerja sama juga dari seluruh elemen masyarakat Kawangkoan demi suksesnya agenda tersebut,” ujar Mendur kepada sejumlah wartawan.
Acara tersebut juga turut dihadiri oleh sejumlah pengurus pusat Kumawangkoan antara lain yaitu Stefen Supit (Ketua Harian DPP Kumawangkoan) Hentje Liow (Ketua Panitia Pusat Pulang Kampung Kumawangkoan 2018), Wakil Ketua DPRD Minahasa Ventje Mawuntu, Anggota DPRD Minahasa Dicky Masengi, Camat Kawangkoan Meike Rantung, Sekretaris Kecamatan Kawangkoan Utara, para lurah di Bendar Kawangkoan dan undangan lain. (herdymendur)