web analytics

Dalam Keterbatasan Anggaran Pemdes Sendangan Tunjukkan Kepedulian Terhadap Dampak Covid-19

Hukumtua Desa Sendangan Grace Tulenan

Minahasa-Sulutlink.com-Pemerintah Desa (Pemdes) Sendangan Kecamatan Remboken terus berupaya dalam menangani dampak Penyebaran Covid-19 ditengah keterbatasan anggaran, dengan memberikan bantuan sejumlah bahan pokok (Bapok) kepada warga Sendangan.

Hal ini dibuktikan dengan disalurkannya sejumlah Bapok kepada warga sendangan pada Kamis, (23/04)

Hukumtua Desa Sendangan Grace Tulenan mengatakan
Tak terkecuali petani,.nelayan ,buru, tukang ojek, ASN ,dan pejabatpun merasakan dampak dari penyebaran Covid-19 ini.

“semua warga merasakan dampak dari bencana ini jadi kami pemerintah memberikan bansos kepada semua warga walaupun anggaran yang digeser dari dana desa sangat terbatas, kami tetap peduli dengan membagikan sejumlah bapok kepada warga Sendangan,” ungkap mantan Sekdes Sendangan.

Tulenan mengatakan bahwa untuk desa Sendangan sendiri sudah terlanjur dengan pengadaan mobil sampah/ operasional desa, “satu-satunya desa di Kecamatan Remboken yang ada kendaraan operasional sampah baru desa Sendangan, dan pengadaannya sebelum ada Himbauan dari pemerintah tentang pandemi Covid-19,” tukasnya

Namun karena kepedulian pemerintah terhadap dampak Covid-19, pemdes tetap berupaya untuk memberikan bansos bagi warga.

Diketahui bapok yang di bagikan kepada warga berupa 5kg beras, 30 butir telur dan 1L minyak goreng.

“Kami berharap dengan adanya bantuan bahan pokok ini dapat bermanfaat dan boleh dinikmati oleh semua warga Sendangan,” ujar Kumtua.(Qla)

About Prokla

Check Also

Braien Waworuntu Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 Hijriah

Apr. 22. 2023. adm.karel tangka “Sambut Idul Fitri, Jaga Sikap Toleransi dan Saling Menghargai Antar …