web analytics

Gempa 6.1 SR di Manado, Kaca Retak dan Pengunjung Mantos Berhamburan

gempaaaaaMANADO – Gempa bumi berkekuatan 6,1 Skala Richter mengguncang Kota Manado, Sulawesi Utara, Kamis (27/10/2016) pukul 16.17 Wita. Guncangan terasa sekitar 10 detik.

Sheryl Rawung warga Manado,  saat itu sedang berbelanja di Manado Town Square menuturkan bahwa saat gempa terjadi tampak pengunjung Manado Town Square berlarian mencari jalan keluar dan beberapa kaca juga retak.

“Saya pun karena takut langsung lari mencari jalan untuk keluar gedung. Saat itu saya sedang berada di lantai dua. Gempa sangat terasa sekali. Saya pikir gedung akan roboh,” terang Sheryl Rawung.

Berdasarkan informasi dari website resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pukul 15.17 WIB. Lokasinya 75 km Tenggara Bitung, Sulut, dengan kedalaman 10 km.

About Redaksi 2

Check Also

MJP Reses di Desa Paniki Baru, Kecamatan Talawaan Minahasa Utara

Apr.28.2023.admin: karel tangka Sulutlink.com – Warga Desa Paniki Baru, Kecamatan Talawaan, Minahasa Utara, mengapresiasi Anggota …