
Minahasa, sulutlink.com – Makna menyambut perayaan Natal kembali terasa, ketika Jemaat Kolom 1 GMIM Moria Kali merayakan Pohon Terang bersama anggota kolom. Tampil sebagai khadim dipimpin Pdt Netty Lonteng-Pelealu S.Th bertempat di Keluarga Frets Pungus-Wowiling. Minggu, (9/12/2018).
“Makna Natal adalah dimana kita sebagai orang percaya kepada Tuhan Yesus ada damai. Artinya Kedamaian dapat dirasakan masing-masing pribadi jemaat,”Terang Pendeta Netty.
Dikatakannya, dengan mengangkat pembacaan Ayub, menceritakan kehidupanya yang hidup bersama kerabatnya yang diperhadapkan dengan berbagai tantangan kehidupannya, namun karena ketekunannya dia mampu membangun hubungan yang sangat terpelihara dikehidupan yang nyata. Lanjutnya, sebagai orang yang percaya hendaknya apa yang dihadapi Ayub yang mampu menghadapi berbagai tantangan, dapat dipraktekkan dalam kehidupan setiap harinya.
” Berkaca dengan keberadaan Ayub, kesalehannya diuji oleh Tuhan. Apakah kita mampu seperti yang dialami ayub, anak-anaknya hilang bahkan isterinyapun menginginkan agar Ayub dapat mengutuki Allah. Dijelaskan disini Ayub tidak berbuat dosa,”Terangnya.
Sementara itu, Penatua Robert Wongkar Sth bersama Syamas Warouw Alfrits Loway SP, menyatakan bahwa kegiatan ibadah Pra-Natal jemaat Kolom 1 GMIM Moria Kali, dilaksanakan berdasarkan jadwal yang dibuat BPMJ Jemaat. Dan kegiatan tersebut sukses dilaksanakan dengan baik. (Sten’Ma17)