web analytics

Jokowi Hebohkan Pengunjung Mantos

jokowi-at-mantosJokowi yang dikenal suka blusukan tampil di Manado Town Square (Mantos) di Manado, Rabu (18/10).

Waktu senggang di malam hari dimanfaatkan untuk melihat perkembangan ekonomi daerah dan pariwisata ibukota Sulawesi Utara.

Didampingi oleh Gubernur Sulut, Olly Dondokambey, Walikota Manado, Vicky Lumentut, dan Kepala Staff Kepresidenan, Teten Masduki, Presiden yang merakyat ini langsung diserbu oleh pengunjung mall Mantos ketika mengetahui kehadiran Jokowi di antara mereka.

Melihat antusias pengunjung yang terus membuntuti Presiden, pasukan pengawal presiden pun memperketat pengawalan dan pengamanan tambahan dari pihak mall.

jokowi-at-mantos-jpg2Kendati demikian, Jokowi tetap memberikan kesempatan kepada warga untuk berfoto bersama. Jokowi memilih warga yang hendak berfoto dengan dirinya dan setelah itu Paspampres memberi kesempatan kepada warga yang dipilih berfoto dengan presiden. Salah satu petugas Paspampres juga merangkap menjadi juru foto.

 

Jokowi pun langsung menelusuri gang pertokoan mall dengan santai sambil melirik barang dagangan. Dia hanya mampir di dua toko yaitu Buccheri dan Salt n Pepper. Di toko Buccheri, Jokowi membeli sepatu kulit berwarna hitam, sementara di toko Salt n Pepper, Jokowi membeli kemeja biru bermotif kotak-kotak.

 

“Saya tadi beli sepatu karena diskon,” ujar Jokowi kepada wartawan setelah selesai mengitari mal.

About Redaksi Sulutlink

Check Also

MJP Reses di Desa Paniki Baru, Kecamatan Talawaan Minahasa Utara

Apr.28.2023.admin: karel tangka Sulutlink.com – Warga Desa Paniki Baru, Kecamatan Talawaan, Minahasa Utara, mengapresiasi Anggota …