web analytics

Ketua DPRD Sulut Apresiasi Hadirnya Program Pemberdayaan Petani Kakao di Bolmong

Tampak Ketua DPRD Fransiscus Silangen (kedua kiri dari Bupati Limi Mokodompit, Roni Kobandaha pendamping kakao (kanan), pihak JEBM (tengah). (Foto Radliansa Dodo) 

Maret 20.2023. adm: karel tangka

Berita.sulutlink.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), dr. Fransiscus Andi Silangen, SpB KBD, dan Bupati Bolmong Limi Mokodompit, meninjau perkebunan tanaman kakao di Desa Bakan, Lolayan, Bolmong, Sabtu yang lalu (18/3/2023).

Tema Temu Tani “Mari Jo Bakobong” dilaksanakan di desa lingkar tambang PT. J Resources Bolaang Mongondow (JBRM).

Sementara itu Ketua DPRD Sulut, takjub atas program pemberdayaan petani kakao yang diintegrasikan dengan pemanfaatan pupuk organik.

Ketua DPRD Sulut juga, mengapresiasi PT.JRBM yang telah menunjukan komitmennya memberdayakan petani kakao di desa lingkar tambang. Ia berharap PT.JRBM juga mendorong pengembangan budidaya kakao ke desa lainnya.

“Salut dan bangga akan kehadiran JRBM diproses pemberdayaan petani kakao dan harapannya bisa ke komoditas lainnya dan juga bisa di desa-desa lainnya,” kata Silangen.

Sementara itu, Bupati Bolmong Limi Mokodompit, menyampaikan apresiasinya kepada PT JRBM yang telah berkomitmen melakukan pemberdayaan petani kakao di desa lingkar tambang termasuk di Desa Bakan.

Menurutnya, program kakao singron dengan program pemerintah yang terus mendorong dan mendukung sarana dan prasarana kakao. Secara khusus, Bupati Limi Mokodompit mengapresiasi Roni Kobandaha sebagai pendamping petani kakao yang ditunjuk oleh PT JRBM mengawal program pengembangan kakao.

“Terima kasih kepada JRBM atas pemberdayaan petani kako dan apresiasi kepada Pak Roni Kobandaha yang telah memberi pengawalan,” ujar Bupati Limi Mokodompit.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1303 Bolmong Letkol Inf Topan Angker, Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Sulut dan dari pihak manajemen PT. JRBM. (**)

 

About DeProS Red

Check Also

Bawaslu Sulut Gelar Sosialisasi Penanganan Pelanggaran Pidana Pemilu Tahun 2024

Manado, sulutlink.com -Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulawesi Utara menggelar Sosialisasi Penanganan Pelanggaran Pidana Pemilu yang …