adm.2.dprd.sulut
on march 25. 2021
Manado.Sulutlink.com

Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Fransiscus Andi Silangen, kunjungan kerja ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dalam rangka koordinasi dan konsultasi dalami terkait petunjuk pelaksanaan (juklak) tentang Program Penguatan Pemerintah dan Pembangunan Desa (P3PD), melalui Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kamis (25/3)
Terinformasi, dalam pertemuan bersama Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, Riyusharto Huntoyungo, M.Pd yang didampingi Sekjen, Mohammad Rizal S.E M.Si membahas keterkaitannya dengan data serta informasi tentang keberadaan desa yang ada di provinsi sulawesi Utara.
“Bahwa keberadaan Desa di Sulut perlu terus mendapatkan perhatian, mengingat potensi yang dimiliki layaklah dikembangkan dilihat dari potensi desa-desa di sulut memiliki kontribusi kearifan lokal sangat menjanjikan secara terukur dari sisi pencapaian target cukup signifikan dalam rangka upaya peningkatan pertumbuhan ekonomi masyarakat sehingga perlu dukungan pemerintah pusat agar potensi potensi yang ada di desa di sulut harus dikembangkan,” kata Silangen
Bukan itu saja, di kesempatan yang sama pula bersama kemendagri membahas terkait program dan kegiatan prioritas dalam membangun dan peningkatkan kesejahteraan desa perlu dibarengi tentang strategi dan kebijakan dalam rangka optimalisasi pengembangan dan peningkatan pemerintahan desa,” tandas Silangen
” Program membangun Desa perlu terus ditingkatkan dan ini dibutuhkan perhatian yang tak lepas peran sinergitas antar pemprov, pemkab/kecamatan/desa dengan kemendagri, agar fokus pada program pengembangan menurut potensi masing masing Desa terus berlangsung secara berkesinambungan,” pungkas Silangen yang juga Politisi PDIP dapil Nusa Utara
Kunjungan kerja Ketua DPRD Sulut turut didampingi Wakil Ketua Victor Mailangkay, Anggota Komisi I Fabian Kaloh dan Arthur Kotambunan (**)