web analytics

PDI-P Mitra Lengkapi Berkas di KPU

IMG-20171012-WA0005MITRA,SULUTLINK- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI- Perjuangan) di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Rabu (11-10 -2017)  sekitar jam 03.30 mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) guna mendaftarkan Partainya.

PDI-Perjuangan yang dipimpin langsung oleh Ketua DPC Kabupaten Mitra James Sumendap SH, diterima langsung oleh Ketua KPU Mitra Asckhe Benu.

Menurut ketua DPC Partai PDI-Perjuangan Mitra James Sumendap SH kepada sejumlah wartawan, kedatangan kami pengurus DPC, PAC, Ranting dan kader untuk membawah semua tahapan  dokumen yang diperlukan seperti, Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Tanda Anggota (KTA) PDI- Perjuangan.

“Sudah bisa dilihat pemegang kartu KTA sama dengan KTP), sebetulnya pemegang KTA di Kabupaten Mitra Partai PDI-Perjuangan dua puluh tiga ribu yang sudah terinput di partai. Dan ada sekitaran tiga puluh satu ribu belum terinput,”ujar Sumendap usai mendaftar.

Menurutnya, sesuai dengan aturan KPU Mitra pemasukan KTA dan KTP sekitar 118 ribu, tetapi dari partai kami telah memasukan data KTA dan KTP sebanyak 182 dengan mencocokan data yang ada di Sipol.

“Kami berterima kasih kepada Panwas Kabupaten Mitra dan KPU Kabupaten Mitra telah menyaksikan secara langsung pendaftaran, mengenai Pilkada sendiri. Sedangkan kelengkapan berkas kami sudah siap apalagi menghadapi Pilkada dan kemungkinan besar saya sudah tidak akan berdampingan dengan Wakil bupati,”tegasnya.

Perlu juga di ketahui, selesai Partai PDI-Perjuangan mendaftar, dilanjutkan dengan Partai Perindo Kabupaten Mitra yang partainya sudah melengkapi berkasnya. (Rusli)

About Redaksi

Check Also

Hendry Walukouw Gelar Sosper Kepada Masyarakat di Desa Dimembe Kabupaten Minut

Maret 30.2023.red:karel tangka Sulutlink.com – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Hendry Walukouw menggelar Sosialisasi …