web analytics

Pers-Basarnas Minsel Coffe Morning Bahas Tanggap Bencana

Minsel, Sulutlink.com – Badan SAR Nasional (SAR) Manado Pos Amurang, menggelar Coffe morning dengan awak media yang ada di Kabupaten Minsel, yang tujuannya adalah untuk menjalin koordinasi dan sinergitas antara Basarnas dan insan Pers.

Dalam jumpa persnya, Kapos Basarnas Amurang Steven Lumowa menjelaskan, bahwa Pos Basarnas Amurang saat ini sedang melakukan komunikasi dengan beberapa dinas terkait untuk melaksanakan sosialisasi tanggap bencana di setiap desa yang ada di Kabupaten Minsel.

Menurutnya, kegiaatan sosialisasi tanggap bencana ini bertujuan untuk membekali masyarakat, bagaimana cara dan tindakan ketika menghadapi situasi bencana jika terjadi gempa dan tsunami.

“Saat ini kami terus membangun komunikasi dengan dinas-dinas terkait dan jika kemudian ini sudah disepakati, maka selanjutnya tentu ini akan kami sampaikan langsung kepada Bupati Minsel DR Tetty Paruntu,SE mengenai hasil kesepakatan dengan dinas terkait,”bebernya.

Ditambahkannya, tak menutup kemungkinan Basarnas berencana akan mengajak insan Pers Minsel untuk ikut terlibat dalam skenario latihan tanggap bencana.

“Pers bukan hanya sebatas meliput, akan tetapi ikut terlibat dalam skenario latihan tanggap bencana. Tujuannya agar ketika terjadi bencana, pelaku-pelaku tanggap bencana bukan cuma Basarnas saja, tetapi insan Pers yang sudah mendapatkan bekal latihan dasar ikut menjadi relawan,” imbuh Lumowa. (R/Palit)

About Redaksi SL

Check Also

MJP Reses di Desa Paniki Baru, Kecamatan Talawaan Minahasa Utara

Apr.28.2023.admin: karel tangka Sulutlink.com – Warga Desa Paniki Baru, Kecamatan Talawaan, Minahasa Utara, mengapresiasi Anggota …