web analytics

Polres Minahasa Utara Gelar Vaksinasi Covid-19 Suntikan Pertama Untuk Remaja dan Anak

Proses vaksinasi vaksin Covid-19 kepada seorang pelajar (Foto : Humas Polda Sulut)

Minahasa Utara, Sulutlink.com – Gerai Vaksinasi Covid-19 suntikan pertama digelar Polres Minahasa Utara (Minut) kepada para pelajar, remaja GMIM wilayah Minawerot dan masyarakat umum, di Gereja GMIM Kyrios Kawiley Kecamatan Kauditan Kabupaten Minahasa Utara, Senin (27/09/21).

Sebagaimana dilansir Humas Polda Minut, Sebanyak 376 anak dan remaja usia 12-17 tahun mengikuti vaksinasi Covid-19 yang diadakan oleh Polres Minut Polda Sulut, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Minut dan PKM Kauditan.

Seperti halnya pada orang dewasa vaksinasi anak juga harus melewati serangkaian pemeriksaan kesehatan atau screening. Setelah dinyatakan sehat barulah anak menjalani vaksinasi.

Para orang tua menyambut baik dan mendukung penuh program vaksinasi ini. “Bagus sekali karna anak-anak juga rentan untuk terpapar Covid-19, jadi dengan adanya ini kita sebagai orang tua merasa aman.” ujar salah satu orang tua peserta vaksinasi.

Adapun vaksin yang digunakan untuk anak berusia 12-17 tahun adalah vaksin sinovac dan vaksin ini akan diberikan dua kali dengan jarak minimal 28 hari. (ed:ryn)

About Redaksi 2

Check Also

Braien Waworuntu Reses I Tahun 2023, Jaring Aspirasi Masyarakat Empat Desa di Kecamatan Sonder

May 3.2023.adm.karel tangka Minahasa (Sonder),  sulutlink.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah          …