Hujan disertai angin kencang yang melanda Manado, Minggu siang (8/1/2017) memicu pohon roboh di sejumlah lokasi.
Bukan hanya di Jalan Diponegoro dimana pohon tumbang dan menutup badan jalan, sebuah pohon berukuran besar juga roboh di ruas Jalan Ahmad Yani Sario Manado.
Warga terutama pengguna jalan diminta mewaspadai kemungkinan tertimpa pohon saat melintas.